KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) ditunjuk oleh Panitia Nasional penyelenggara Pertemuan Tahunan IMF-World Bank Group sebagai bank yang beroperasi secara penuh di main campuss atau lokasi utama penyelenggaraan berbagai agenda pertemuan penting, yaitu di Hotel Westin, Nusa Dua, Bali. BNI juga dipercaya Panitia Nasional sebagai Official Bank Partner untuk melayani cash management bagi Panitia Nasional. BNI juga menjadi satu-satunya bank penerbit kartu debit virtual account yang akan digunakan oleh para Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral dari seluruh dunia yang hadir di Bali nanti. Sekretaris Perusahaan BNI Kiryanto menegaskan, BNI merupakan satu-satunya bank yang memiliki kemampuan untuk menerbitkan kartu debit dengan link ke jenis rekening virtual account. Virtual account BNI ini didukung oleh teknologi dan sistem yang memungkinkan pemilik rekening untuk memantau setiap transaksi dari setiap rekening virtualnya, sekaligus mengelola rekening virtual account-nya. "Melalui portal, pemilik rekening dapat dengan mudah mengaktivasi & menonaktifkan rekening virtual account yang terafiliasi dengan kartu debit. Dengan kemampuan tersebut, kartu debit virtual account sangat cocok dipergunakan sebagai kartu debit corporate, karena perusahaan dapat memantau dan mengendalikan pengeluaran perusahaan, seperti perjalanan dinas pegawai atau pengeluaran operasional kantor cabang,” ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Kontan.co.id, Minggu (9/9).
BNI didapuk jadi bank partner di pertemuan tahunan IMF-World Bank
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) ditunjuk oleh Panitia Nasional penyelenggara Pertemuan Tahunan IMF-World Bank Group sebagai bank yang beroperasi secara penuh di main campuss atau lokasi utama penyelenggaraan berbagai agenda pertemuan penting, yaitu di Hotel Westin, Nusa Dua, Bali. BNI juga dipercaya Panitia Nasional sebagai Official Bank Partner untuk melayani cash management bagi Panitia Nasional. BNI juga menjadi satu-satunya bank penerbit kartu debit virtual account yang akan digunakan oleh para Menteri Keuangan dan Gubernur Bank Sentral dari seluruh dunia yang hadir di Bali nanti. Sekretaris Perusahaan BNI Kiryanto menegaskan, BNI merupakan satu-satunya bank yang memiliki kemampuan untuk menerbitkan kartu debit dengan link ke jenis rekening virtual account. Virtual account BNI ini didukung oleh teknologi dan sistem yang memungkinkan pemilik rekening untuk memantau setiap transaksi dari setiap rekening virtualnya, sekaligus mengelola rekening virtual account-nya. "Melalui portal, pemilik rekening dapat dengan mudah mengaktivasi & menonaktifkan rekening virtual account yang terafiliasi dengan kartu debit. Dengan kemampuan tersebut, kartu debit virtual account sangat cocok dipergunakan sebagai kartu debit corporate, karena perusahaan dapat memantau dan mengendalikan pengeluaran perusahaan, seperti perjalanan dinas pegawai atau pengeluaran operasional kantor cabang,” ujarnya dalam keterangan resmi yang diterima Kontan.co.id, Minggu (9/9).