BNI Salurkan Rp 66 Triliun Kredit ke Agrinas Pangan untuk Koperasi Merah Putih



KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Sebagai bentuk dukungan terhadap program strategis pemerintah Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP), PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) menuntaskan mandat penyaluran kredit sebesar Rp 66 triliun pada 2025. 

Hal itu disampaikan Direktur Utama BNI Putrama Wahju Setyawan dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi VI DPR RI di Gedung DPR, Senin (26/1/2026). 

Putrama menjelaskan, kredit tersebut disalurkan melalui Agrinas Pangan dengan bunga sebesar 6%.


“Kemarin 2025, kami mendapatkan penugasan untuk mendukung Koperasi Merah Putih melalui Agrinas Pangan, di mana BNI menyalurkan kredit kurang lebih, mendapat alokasi, Rp 66 triliun kepada Agrinas Pangan,” kata Putrama. Kami di

Baca Juga: Asimetri Informasi Disebut Bikin Indikasi Awal Fraud DSI Sulit Terdeteksi

Dana tersebut, kata Putrama, berasal dari dana pihak ketiga (DPK) masyarakat, tanpa subsidi. Lebih lanjut, Putrama bilang pihaknya diharusnya memberikan bunga kredit maksimal 6% kepada Agrinas Pangan. 

Dalam upaya mendukung program pemerintah, Putrama menyadari pentingnya penguatan fundamental bank. Maka, kecukupan modal dan ketahanan likuiditas menjadi perhatian utama bank. 

Terkait likuiditas, Putrama juga buka suara soal penempatan dana saldo anggaran lebih (SAL) yang sebelumnya dilakukan melalui dua tahap, masing-masing sebesar Rp 55 triliun dan Rp 25 triliun. 

Ia menjelaskan, penempatan di tahap kedua telah ditarik dan dikembalikan ke Bank Indonesia sebesar Rp 23 triliun. Sementara sisanya, telah rampung disalurkan dalam bentuk kredit. 

BNI juga menjaga loan to deposit ratio (LDR) di bawah 90% untuk mempersiapkan dukungannya terhadap program-program pemerintah ke depannya. 

 
BBNI Chart by TradingView

“Ke depan di 2026 ini masih ada program-program hilirisasi yang harus kami dukung kepada pemerintah. Oleh sebab itu kami jaga LDR di bawah 90%, tepatnya di BNI 88%, untuk kelonggaran ekspansi 2026 mendukung program pemerintah,” ujar Putrama. 

Selanjutnya: Purbaya Optimis Indonesia Bisa Keluar dari Jebakan 5% di 2026

Menarik Dibaca: Momen Gajian Lebih Hemat, Promo Chicken Katsu Cheese Set Lengkap Cuma Rp 49.000-an

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News