JAKARTA. Bank Negara Indonesia (BBNI) telah menyalurkan kredit infrastruktur sebesar Rp 48,47 triliun di akhir kuartal I 2015. Sampai akhir tahun ini, bank pelat merah tersebut menargetkan pertumbuhan penyaluran kredit infrastruktur antara 35%-40% secara year on year (yoy). Sekretaris Perusahaan BNI Tribuana Tunggadewi mengatakan, kredit infrastruktur yang telah disalurkan sampai akhir Maret 2015 menunjukkan pertumbuhan sebesar 10,4% dibanding akhir Maret 2014 yang mencapai Rp 43,89 triliun. "Beberapa sektor utama yang kami salurkan meliputi telekomunikasi 16%, transportasi 19%, jalan tol dan konstruksi 21%, oil dan gas 12%. Terbesar adalah di power plant 33%," katanya pada KONTAN, Senin (27/4).
BNI targetkan kenaikan kredit infrastruktur 40%
JAKARTA. Bank Negara Indonesia (BBNI) telah menyalurkan kredit infrastruktur sebesar Rp 48,47 triliun di akhir kuartal I 2015. Sampai akhir tahun ini, bank pelat merah tersebut menargetkan pertumbuhan penyaluran kredit infrastruktur antara 35%-40% secara year on year (yoy). Sekretaris Perusahaan BNI Tribuana Tunggadewi mengatakan, kredit infrastruktur yang telah disalurkan sampai akhir Maret 2015 menunjukkan pertumbuhan sebesar 10,4% dibanding akhir Maret 2014 yang mencapai Rp 43,89 triliun. "Beberapa sektor utama yang kami salurkan meliputi telekomunikasi 16%, transportasi 19%, jalan tol dan konstruksi 21%, oil dan gas 12%. Terbesar adalah di power plant 33%," katanya pada KONTAN, Senin (27/4).