KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bulan Ramadan biasanya menjadi salah satu momentum bagi perbankan untuk mendorong transaksi kartu kredit. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI), misalnya, telah mempersiapkan serangkaian acara dan promo menarik bagi para pemegang kartu kredit untuk memenuhi kebutuhan Ramadan serta Idul Fitri 2022. General Manager Divisi Bisnis Kartu BNI Grace Situmeang mengatakan, periode jelang Ramadan dan Idul Fitri merupakan waktu yang tepat meningkatkan volume transaksi dan outstanding kartu kredit yang sempat terkoreksi akibat penerapan PPKM di awal tahun ini. Kepada Kontan.co.id, Jumat (25/3), Grace optimistis volume transaksi kartu kredit BNI dalam 2 bulan ke depan dapat tumbuh minimal 5% dibanding periode sama tahun 2021.
BNI Tebar Promo Kartu Kredit Selama Ramadan dan Lebaran
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bulan Ramadan biasanya menjadi salah satu momentum bagi perbankan untuk mendorong transaksi kartu kredit. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI), misalnya, telah mempersiapkan serangkaian acara dan promo menarik bagi para pemegang kartu kredit untuk memenuhi kebutuhan Ramadan serta Idul Fitri 2022. General Manager Divisi Bisnis Kartu BNI Grace Situmeang mengatakan, periode jelang Ramadan dan Idul Fitri merupakan waktu yang tepat meningkatkan volume transaksi dan outstanding kartu kredit yang sempat terkoreksi akibat penerapan PPKM di awal tahun ini. Kepada Kontan.co.id, Jumat (25/3), Grace optimistis volume transaksi kartu kredit BNI dalam 2 bulan ke depan dapat tumbuh minimal 5% dibanding periode sama tahun 2021.