JAKARTA. Wakil Presiden Boediono mendukung penuh sikap seluruh elemen masyarakat Indonesia yang mengecam aksi penyadapan Australia terhadap pejabat di Tanah Air. Bahkan, ketika berada di Australia beberapa hari yang lalu, Boediono telah menyatakan sikapnya memprotes keras aksi penyadapan tersebut. Juru Bicara Wapres Yopie Hidayat mengatakan, sikap Boediono sudah jelas terkait penyadapan yang dilakukan intelijen Australia terhadap para pemimpin di Indonesia, termasuk Wapres. "Sikapnya Indonesia sudah sangat jelas kepada Australia dan Wapres mendukung langkah-langkah yang diambil bapak Presiden dan Menteri Luar Negeri," tutur Yopie di Istana Wapres, Jumat (22/11). Yopie menegaskan, saat berada di Australia beberapa hari lalu, Boediono telah melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri (PM) Australia Tony Abbott.
Boediono mengecam aksi penyadapan Australia
JAKARTA. Wakil Presiden Boediono mendukung penuh sikap seluruh elemen masyarakat Indonesia yang mengecam aksi penyadapan Australia terhadap pejabat di Tanah Air. Bahkan, ketika berada di Australia beberapa hari yang lalu, Boediono telah menyatakan sikapnya memprotes keras aksi penyadapan tersebut. Juru Bicara Wapres Yopie Hidayat mengatakan, sikap Boediono sudah jelas terkait penyadapan yang dilakukan intelijen Australia terhadap para pemimpin di Indonesia, termasuk Wapres. "Sikapnya Indonesia sudah sangat jelas kepada Australia dan Wapres mendukung langkah-langkah yang diambil bapak Presiden dan Menteri Luar Negeri," tutur Yopie di Istana Wapres, Jumat (22/11). Yopie menegaskan, saat berada di Australia beberapa hari lalu, Boediono telah melakukan pertemuan bilateral dengan Perdana Menteri (PM) Australia Tony Abbott.