JAKARTA. Wakil Presiden periode 2009-2014, Boediono, tidak sepakat apabila kurikulum 2013 harus diubah. Menurut Boediono, kurikulum itu hanya butuh penyempurnaan sehingga tidak perlu sampai dihentikan pelaksanaannya. "Kurikulum 2013 itu penuh hal bagus, tantangan siswa dan guru untuk menghasilkan pengajaran yang baik. Saya harapkan ini tetap dilanjutkan, tapi dengan perbaikan, persiapan yang baik," kata Boediono usai menghadiri peluncuran buku "Sisi Lain Istana 2" di Bentara Budaya Jakarta, Selasa (9/12). "Saya kira pak menteri (Anies Baswedan) bilang yang sudah jalan, ya (tetap dijalankan). Yang lain perlu diupayakan untuk didukung, jangan sampai ditinggalkan," tambah Boediono. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan sebelumnya memutuskan, Kurikulum 2013 hanya akan diterapkan di 6.221 sekolah yang telah melaksanakan kurikulum baru itu selama tiga semester. Adapun sekolah lain harus kembali ke Kurikulum 2006. Keputusan mulai berlaku pada semester genap tahun ajaran 2014/2015 atau Januari 2015.
Boediono tak sepakat jika kurikulum 2013 diubah
JAKARTA. Wakil Presiden periode 2009-2014, Boediono, tidak sepakat apabila kurikulum 2013 harus diubah. Menurut Boediono, kurikulum itu hanya butuh penyempurnaan sehingga tidak perlu sampai dihentikan pelaksanaannya. "Kurikulum 2013 itu penuh hal bagus, tantangan siswa dan guru untuk menghasilkan pengajaran yang baik. Saya harapkan ini tetap dilanjutkan, tapi dengan perbaikan, persiapan yang baik," kata Boediono usai menghadiri peluncuran buku "Sisi Lain Istana 2" di Bentara Budaya Jakarta, Selasa (9/12). "Saya kira pak menteri (Anies Baswedan) bilang yang sudah jalan, ya (tetap dijalankan). Yang lain perlu diupayakan untuk didukung, jangan sampai ditinggalkan," tambah Boediono. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Anies Baswedan sebelumnya memutuskan, Kurikulum 2013 hanya akan diterapkan di 6.221 sekolah yang telah melaksanakan kurikulum baru itu selama tiga semester. Adapun sekolah lain harus kembali ke Kurikulum 2006. Keputusan mulai berlaku pada semester genap tahun ajaran 2014/2015 atau Januari 2015.