JAKARTA. Misteri menghilangnya petinggi Artha Graha, Wisnu Tjandra, mulai terkuak. Menurut Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Rikwanto, Wisnu Tjandra pergi atas keinginan pribadi."Melalui penyelidikan, diketahui bahwa Wisnu Tjandra, yang dilaporkan menghilang oleh keluarganya sejak 13 Mei lalu, pergi karena keinginan pribadi. Hal ini juga tidak terkait dengan penculikan," ujar Rikwanto, saat memberikan keterangan di Polda Metro Jaya, Sabtu (5/7). Rikwanto menambahkan Wisnu Tjandra pergi seorang diri. Dari hasil penyelidikan terhadap saksi-saksi yang pernah bertemu dengan Wisnu, polisi memastikan kondisi Wisnu dalam keadaan baik. Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Dwi Priyatno membantah bahwa petinggi Artha Graha, Wisnu Tjandra (56), yang dilaporkan hilang sejak 11 Mei 2014 lalu, sudah ditemukan di Jawa Tengah. Menurut dia, kasus hilangnya Wisnu masih dalam penyidikan."Sampai saat ini, insya Allah masih hidup, belum ditemukan dan masih dalam penyidikan," ucap Dwi, Jumat (4/7) di Mapolda Metro Jaya. Dwi menuturkan, hingga saat ini, tim di lapangan masih berupaya menelusuri keberadaan Wisnu Tjandra. (Abba Gabrillin)Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Bos Artha Graha menghilang atas keinginan sendiri
JAKARTA. Misteri menghilangnya petinggi Artha Graha, Wisnu Tjandra, mulai terkuak. Menurut Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Rikwanto, Wisnu Tjandra pergi atas keinginan pribadi."Melalui penyelidikan, diketahui bahwa Wisnu Tjandra, yang dilaporkan menghilang oleh keluarganya sejak 13 Mei lalu, pergi karena keinginan pribadi. Hal ini juga tidak terkait dengan penculikan," ujar Rikwanto, saat memberikan keterangan di Polda Metro Jaya, Sabtu (5/7). Rikwanto menambahkan Wisnu Tjandra pergi seorang diri. Dari hasil penyelidikan terhadap saksi-saksi yang pernah bertemu dengan Wisnu, polisi memastikan kondisi Wisnu dalam keadaan baik. Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Dwi Priyatno membantah bahwa petinggi Artha Graha, Wisnu Tjandra (56), yang dilaporkan hilang sejak 11 Mei 2014 lalu, sudah ditemukan di Jawa Tengah. Menurut dia, kasus hilangnya Wisnu masih dalam penyidikan."Sampai saat ini, insya Allah masih hidup, belum ditemukan dan masih dalam penyidikan," ucap Dwi, Jumat (4/7) di Mapolda Metro Jaya. Dwi menuturkan, hingga saat ini, tim di lapangan masih berupaya menelusuri keberadaan Wisnu Tjandra. (Abba Gabrillin)Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News