KONTAN.CO.ID - DAVOS. Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) hadir dalam gelaran World Economic Forum (WEF) yang digelar di Davos, Swiss, 15-19 Januari 2024. Dalam gelaran ini, Sunarso fokus membahas pemberdayaan ultra mikro dan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Sunarso menuturkan, BRI berperan dalam memberdayakan golongan ultra mikro dan UMKM sesuai peran bank pelat merah ini untuk menciptakan nilai ekonomi dan nilai sosial. "BRI sudah membuktikan bahwa selama ini bisa menjalankan peran economic value dan social value secara simultan," kata dia kepada wartawan melalui panggilan video, kemarin. Bank yang melepas sahamnya di bursa dengan kode BBRI ini melakukan peran tersebut antara lain melalui Holding Ultra Mikro, yang beranggotakan BRI, Pegadaian dan PNM. Per Desember 2023, Holding Ultra Mikro tercatat memiliki 37 juta nasabah peminjam yang terintegrasi.
Bos Bank Rakyat Indonesia Pamer Holding Ultra Mikro di World Economic Forum 2024
KONTAN.CO.ID - DAVOS. Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) hadir dalam gelaran World Economic Forum (WEF) yang digelar di Davos, Swiss, 15-19 Januari 2024. Dalam gelaran ini, Sunarso fokus membahas pemberdayaan ultra mikro dan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Sunarso menuturkan, BRI berperan dalam memberdayakan golongan ultra mikro dan UMKM sesuai peran bank pelat merah ini untuk menciptakan nilai ekonomi dan nilai sosial. "BRI sudah membuktikan bahwa selama ini bisa menjalankan peran economic value dan social value secara simultan," kata dia kepada wartawan melalui panggilan video, kemarin. Bank yang melepas sahamnya di bursa dengan kode BBRI ini melakukan peran tersebut antara lain melalui Holding Ultra Mikro, yang beranggotakan BRI, Pegadaian dan PNM. Per Desember 2023, Holding Ultra Mikro tercatat memiliki 37 juta nasabah peminjam yang terintegrasi.