KONTAN.CO.ID - BATAM. Genjot investasi di Batam, Kepulauan Riau, Badan Pengusahaan (BP) Batam kembali mempromosikan potensi daerahnya hingga ke Rusia. Kepala BP Batam Edy Putra Irawadi mengatakan, promosi ini merupakan salah satu rangkaian acara untuk memeriahkan kegiatan Russian-Indonesian Business Forum. Di dalam forum tersebut Edy menjelaskan potensi investasi di Batam dengan lokasi yang strategis karena berdampingan dengan Singapura. Selain itu, jarak antara Kazan dengan Batam dapat ditempuh dengan penerbangan selama 14 jam. Edy mengatakan, Batam mempunyai potensi sebagai daerah untuk manufakturing serta jasa-jasa lainnya seperti keuangan, kesehatan, pendidikan, logistik dan pariwisata.
BP Batam tawarkan potensi investasi ke Rusia dan China
KONTAN.CO.ID - BATAM. Genjot investasi di Batam, Kepulauan Riau, Badan Pengusahaan (BP) Batam kembali mempromosikan potensi daerahnya hingga ke Rusia. Kepala BP Batam Edy Putra Irawadi mengatakan, promosi ini merupakan salah satu rangkaian acara untuk memeriahkan kegiatan Russian-Indonesian Business Forum. Di dalam forum tersebut Edy menjelaskan potensi investasi di Batam dengan lokasi yang strategis karena berdampingan dengan Singapura. Selain itu, jarak antara Kazan dengan Batam dapat ditempuh dengan penerbangan selama 14 jam. Edy mengatakan, Batam mempunyai potensi sebagai daerah untuk manufakturing serta jasa-jasa lainnya seperti keuangan, kesehatan, pendidikan, logistik dan pariwisata.