LONDON. BP Plc. akhirnya buka suara atas spekulasi mundurnya Presiden Direkturnya, Tony Hayward. Dalam laporannya kepada bursa London, BP mengatakan belum ada keputusan final soal adanya pergantian manajemen.Sebelumnya, BP menolak mengomentari soal mundurnya Hayward. Perusahaan minyak Inggris ini menyatakan Hayward masih menjabat sebagai Presiden Direktur BP.BP mengatakan keputusan soal spekulasi itu akan dilakukan Senin siang waktu London. Sekadar catatan, perbedaan waktu London lebih lambat sekitar 7 jam dari Jakarta.Desas-desus mundurnya Hayward sudah kencang sejak pekan lalu. Kemunduran Hayward akibat tekanan dalam penanganan pencemaran minyak di Teluk Mexico, Amerika Serikat. Kabarnya, Bob Dudley seorang pejabat senior BP yang senang menangani kasus pencemaran minyak itu akan menggantikan Hayward.
BP: Belum Ada Keputusan Final
LONDON. BP Plc. akhirnya buka suara atas spekulasi mundurnya Presiden Direkturnya, Tony Hayward. Dalam laporannya kepada bursa London, BP mengatakan belum ada keputusan final soal adanya pergantian manajemen.Sebelumnya, BP menolak mengomentari soal mundurnya Hayward. Perusahaan minyak Inggris ini menyatakan Hayward masih menjabat sebagai Presiden Direktur BP.BP mengatakan keputusan soal spekulasi itu akan dilakukan Senin siang waktu London. Sekadar catatan, perbedaan waktu London lebih lambat sekitar 7 jam dari Jakarta.Desas-desus mundurnya Hayward sudah kencang sejak pekan lalu. Kemunduran Hayward akibat tekanan dalam penanganan pencemaran minyak di Teluk Mexico, Amerika Serikat. Kabarnya, Bob Dudley seorang pejabat senior BP yang senang menangani kasus pencemaran minyak itu akan menggantikan Hayward.