KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDP-KS) telah meneken perjanjian pembiayaan bahan bakar nabati (BBN) jenis biodiesel untuk periode November 2017 hingga April 2018. Perjanjian tersebut merupakan bentuk kerjasama antara BPDP Kelapa Sawit dengan 20 badan usaha produsen biodiesel. “Kami hari ini mengumumkan bahwa perjanjian pembiayaan bahan bakar nabati jenis biodiesel antara BPDP-KS dengan produsen biodiesel telah ditandatangani,” kata Dono Boestami, Direktur Utama BPDP-KS dalam keterangan tertulis, Jumat (24/11). Menurut Dono, perjanjian pembiayaan ini merupakan bentuk konsistensi pemerintah untuk mendukung pembangunan industri sawit yang berkelanjutan sekaligus mendorong peningkatan diversifikasi energi.
BPDP-KS teken pendanaan 20 produsen biodiesel
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDP-KS) telah meneken perjanjian pembiayaan bahan bakar nabati (BBN) jenis biodiesel untuk periode November 2017 hingga April 2018. Perjanjian tersebut merupakan bentuk kerjasama antara BPDP Kelapa Sawit dengan 20 badan usaha produsen biodiesel. “Kami hari ini mengumumkan bahwa perjanjian pembiayaan bahan bakar nabati jenis biodiesel antara BPDP-KS dengan produsen biodiesel telah ditandatangani,” kata Dono Boestami, Direktur Utama BPDP-KS dalam keterangan tertulis, Jumat (24/11). Menurut Dono, perjanjian pembiayaan ini merupakan bentuk konsistensi pemerintah untuk mendukung pembangunan industri sawit yang berkelanjutan sekaligus mendorong peningkatan diversifikasi energi.