KONTAN.CO.ID - JAKARTA. BPJS Kesehatan mencatat, biaya jaminan kesehatan yang mereka bayarkan sepanjang tahun lalu mencapai Rp 158,85 triliun. Untuk tahun ini, BPJS memproyeksikan, biaya jaminan kesehatan meningkat. Direktur Utama BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti menjelaskan, dalam satu dekade penyelenggaraan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), cakupan peserta per 31 Desember 2023 sebanyak 267,31 juta atau 95,75% dari jumlah penduduk Indonesia. Komitmen BPJS Kesehatan adalah memastikan seluruh penduduk Indonesia memperoleh pelayanan berkualitas tanpa diskriminasi.
BPJS Kesehatan Siapkan Biaya Jaminan pada 2024 Sebesar Rp 176 Triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. BPJS Kesehatan mencatat, biaya jaminan kesehatan yang mereka bayarkan sepanjang tahun lalu mencapai Rp 158,85 triliun. Untuk tahun ini, BPJS memproyeksikan, biaya jaminan kesehatan meningkat. Direktur Utama BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti menjelaskan, dalam satu dekade penyelenggaraan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), cakupan peserta per 31 Desember 2023 sebanyak 267,31 juta atau 95,75% dari jumlah penduduk Indonesia. Komitmen BPJS Kesehatan adalah memastikan seluruh penduduk Indonesia memperoleh pelayanan berkualitas tanpa diskriminasi.