KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) belum menegaskan pemenang tender proyek Sistem Transaksi Tol Nontunai Nirsentuh atau Multi Lane Free Flow (MLFF). Kepala BPJT, Danang Parikesit mengatakan bahwa proses penetapan pemenang dilakukan oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono. "Proses penetapan pemenang dilakukan oleh menteri. Ada tahapannya, termasuk menjawab tanggapan dari pemenang lelang supaya tuntas, sehingga menteri bisa membuat penetapan," kata Danang kepada Kontan.co.id, Minggu (17/1). Dia mengatakan, posisi Kementerian PUPR adalah sebagai Penanggung Jawab Proyek Kerjasama (PJPK). Dengan demikian, menunggu kuasa tersebut. "Penetapan kan dari menteri selaku PJPK. Nah kami melaksanakan selaku kuasa PJPK," ujarnya.
BPJT menunggu menteri PUPR tetapkan pemenang tender proyek MLFF
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) belum menegaskan pemenang tender proyek Sistem Transaksi Tol Nontunai Nirsentuh atau Multi Lane Free Flow (MLFF). Kepala BPJT, Danang Parikesit mengatakan bahwa proses penetapan pemenang dilakukan oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono. "Proses penetapan pemenang dilakukan oleh menteri. Ada tahapannya, termasuk menjawab tanggapan dari pemenang lelang supaya tuntas, sehingga menteri bisa membuat penetapan," kata Danang kepada Kontan.co.id, Minggu (17/1). Dia mengatakan, posisi Kementerian PUPR adalah sebagai Penanggung Jawab Proyek Kerjasama (PJPK). Dengan demikian, menunggu kuasa tersebut. "Penetapan kan dari menteri selaku PJPK. Nah kami melaksanakan selaku kuasa PJPK," ujarnya.