KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah terus menggulirkan berbagai bantuan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19, salah satunya dengan memberikan bantuan beras. Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) turut mendampingi dan mengawasi bantuan yang diberikan pemerintah agar tepat sasaran. Deputi Kepala BPKP Bidang Akuntan Negara Sally Salamah mengatakan, BPKP melalui 34 Perwakilan BPKP di tiap provinsi di seluruh Indonesia langsung turun serempak dalam mengawal penyaluran Bantuan Beras yang dilaksanakan oleh Perum Bulog. Sally mengatakan, bantuan beras yang digulirkan pemerintah merupakan respon cepat dalam masa perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Tahun 2021. Di mana yang menjadi poin utama fokus pengawasan BPKP dalam penyaluran diantaranya, tepat sasaran, tepat waktu, tepat kuantitas dan kualitas serta tertib administrasi.
BPKP fokus awasi ketepatan sasaran bansos beras PPKM
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah terus menggulirkan berbagai bantuan untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19, salah satunya dengan memberikan bantuan beras. Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) turut mendampingi dan mengawasi bantuan yang diberikan pemerintah agar tepat sasaran. Deputi Kepala BPKP Bidang Akuntan Negara Sally Salamah mengatakan, BPKP melalui 34 Perwakilan BPKP di tiap provinsi di seluruh Indonesia langsung turun serempak dalam mengawal penyaluran Bantuan Beras yang dilaksanakan oleh Perum Bulog. Sally mengatakan, bantuan beras yang digulirkan pemerintah merupakan respon cepat dalam masa perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Tahun 2021. Di mana yang menjadi poin utama fokus pengawasan BPKP dalam penyaluran diantaranya, tepat sasaran, tepat waktu, tepat kuantitas dan kualitas serta tertib administrasi.