BPS Catat Jumlah Perjalanan Wisatawan Nusantara Tumbuh 21,87% pada Oktober 2024



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah kunjungan Wisatawan Nusantara meningkat 21,87% pada Oktober 2024. 

Plt. Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti mencatat perjalanan Wisatawan Nusantara periode Januari hingga Oktober 2024 mencapai 839,39 juta perjalanan. Angka tersebut meningkat 21,87% jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2023. 

"Jumlah perjalanan wisnus hingga Oktober 2024 telah melampaui jumlah perjalanan wisnus sepanjang tahun 2019 atau sebelum pandemi sebesar 722,16 juta," jelas Amalia dalam Konferensi Pers, Senin (2/12).


Baca Juga: BPS Catat Konsumsi Rumah Tangga Melambat Pada Kuartal III-2024

Amalia juga mencatat perkembangan jumlah perjalana wisnus dari Januari 2020 hingga Oktober 2024 telah mencapai 81,42 juta perjalanan. Meski begitu jumlah tersebut turun 2,32% secara mtm, namun meningkat 29,88% secara yoy.

Sementara berdasarkan tujuan utama wisnus hingga Oktober 2024 Provinsi Jawa Timur menyumbang paling banyak dengan porsi 20,10%.

Kemudian disusul oleh Jawa Barat pada posisi kedua dengan porsi 16,87%. Posisi ketiga yaitu Jawa Tengah yang menyumbang 13,90%. 

Baca Juga: Daya Beli Turun, Wisata Jalan Terus

"Sehingga Pulau Jawa masih mendominasi sebesar 69,42%," ujarnya. 

Selanjutnya: Naik 20,45%, BPS Catat Kunjungan Wisatawan Mancanegara 11,56 Juta per Oktober 2024

Menarik Dibaca: Bunga Deposito Bank Panin, Tenor 7 Hari Ada Penawaran Bunga 2,75%

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli