KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat inflasi angkutan udara pada bulan Mei 2019 mencapai 0,30% secara tahunan (yoy). Angka tersebut cukup tinggi apabila melihat inflasi dari moda transportasi lainnya. Pasalnya inflasi pada angkutan antar kota hanya sebesar 0,05% sedangkan kereta api sebesar 0,04%. Kepala BPS Suhariyanto mengatakan, inflasi angkutan udara pada Mei 2019 memang terlihat cukup signifikan bila dilihat secara tahunan. Namun, apabila melihat pergerakan bulanan, tarif angkutan udara hanya mengalami inflasi 0,02%. "Angkutan udara secara bulanan memang tidak besar karena memang sudah tinggi sejak awal tahun meskipun pemerintah sudah menurunkan tarif batas atas," ujar Suhariyanto saat konferensi pers di kantornya, Senin (10/6).
BPS: Inflasi angkutan udara bulan Mei 0,30%, tertinggi dari angkutan lainnya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat inflasi angkutan udara pada bulan Mei 2019 mencapai 0,30% secara tahunan (yoy). Angka tersebut cukup tinggi apabila melihat inflasi dari moda transportasi lainnya. Pasalnya inflasi pada angkutan antar kota hanya sebesar 0,05% sedangkan kereta api sebesar 0,04%. Kepala BPS Suhariyanto mengatakan, inflasi angkutan udara pada Mei 2019 memang terlihat cukup signifikan bila dilihat secara tahunan. Namun, apabila melihat pergerakan bulanan, tarif angkutan udara hanya mengalami inflasi 0,02%. "Angkutan udara secara bulanan memang tidak besar karena memang sudah tinggi sejak awal tahun meskipun pemerintah sudah menurunkan tarif batas atas," ujar Suhariyanto saat konferensi pers di kantornya, Senin (10/6).