KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Konsumen (IHK) pada Oktober 2024 mencatatkan inflasi 1,71% secara tahunan atau year on year (yoy). Inflasi ini lebih rendah bila dibandingkan bulan sebelumnya yang sebesar 1,84% yoy. Pelaksana tugas (Plt) Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti menyampaikan, inflasi pada Oktober 2024 secara tahunan ini merupakan inflasi terendah sejak November 2021. “Kala itu (November 2021), inflasi sempat menyentuh 1,66% yoy, lebih rendah dari Oktober ini,” tutur Amalia dalam konferensi pers, Jumat (1/11).
BPS: Inflasi Oktober 2024 Jadi yang Terendah Sejak November 2021
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Konsumen (IHK) pada Oktober 2024 mencatatkan inflasi 1,71% secara tahunan atau year on year (yoy). Inflasi ini lebih rendah bila dibandingkan bulan sebelumnya yang sebesar 1,84% yoy. Pelaksana tugas (Plt) Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti menyampaikan, inflasi pada Oktober 2024 secara tahunan ini merupakan inflasi terendah sejak November 2021. “Kala itu (November 2021), inflasi sempat menyentuh 1,66% yoy, lebih rendah dari Oktober ini,” tutur Amalia dalam konferensi pers, Jumat (1/11).