BPS: Jumlah penduduk usia kerja di Indonesia per Febuari 2020 bertambah 2,92 juta



KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat penduduk usia kerja di Indonesia per Febuari 2020 sebanyak 199,4 juta penduduk. Jika dibandingkan dengan Febuari 2019, jumlah penduduk usia kerja tersebut bertambah 2,92 juta.

Tambahan penduduk usia kerja ini terbagi menjadi beberapa kategori. Yakni kategori angkatan kerja sebanyak 1,73 juta dan yang bukan angkatan kerja menjadi 1,19 juta.

Jika dilihat, jumlah penduduk usia bekerja pada Febuari 2020 mengalami kenaikan dengan komposisi pekerja penuh, pekerja paruh waktu dan setengah pengangguran.


Baca Juga: BPC catat tingkat pengangguran turun tipis 4,99% pada Februari 2020

“Komposisi setengah penganggurannya juga terlihat mengalami penurunan 1,19 juta,” Kata Suhariyanto, Selasa (5/5).

Kemudian jika dilihat pada Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) pada Febuari 2020 mengalami sedikit penurunan. Jika pada Febuari 2019 TPAK tercatat 69,32%. maka pada Febuari 2020 sebesar 69,17%.

Adapun TPAK berdasarkan jenis kelamin juga masih menunjukkan perbedaan yang cukup dalam. dimana TPAK laki-laki lebih tinggi dibandingkan perempuan.

Per Febuari 2020. TPAK perempuan mengalami penurunan 94 poin menjadi 54,06% dibandingkan Febuari 2019 yakni 55,50%.

Baca Juga: Konsumsi rumah tangga masih jadi penopang terbesar PDB kuartal I-2020

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Khomarul Hidayat