JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan bahwa jumlah penumpang angkutan udara domestik mengalami kenaikan sebesar 12,05 persen menjadi 6,9 juta orang dari bulan sebelumnya tercatat sebanyak 6,1 juta penumpang. "Jumlah penumpang angkutan udara domestik yang diberangkatkan pada Mei 2016 sebanyak 6,9 juta orang atau naik 12,05 persen dibanding April 2016," kata Kepala BPS Suryamin, dalam jumpa pers di Jakarta, Jumat (1/7). Suryamin mengatakan, kenaikan jumlah penumpang tersebut terjadi di semua bandara yang diamati, yakni Bandara Ngurah Rai, Denpasar sebesar 22,52 peren, Hasanuddin Makassar sebesar 15,58 persen, Juanda Surabaya sebesar 13,35 persen, Soekarno-Hatta Jakarta 11,18 persen dan Kualanamu Medan sebesar 8,48 persen.
BPS: Penumpang angkutan udara naik 12,05%
JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) menyatakan bahwa jumlah penumpang angkutan udara domestik mengalami kenaikan sebesar 12,05 persen menjadi 6,9 juta orang dari bulan sebelumnya tercatat sebanyak 6,1 juta penumpang. "Jumlah penumpang angkutan udara domestik yang diberangkatkan pada Mei 2016 sebanyak 6,9 juta orang atau naik 12,05 persen dibanding April 2016," kata Kepala BPS Suryamin, dalam jumpa pers di Jakarta, Jumat (1/7). Suryamin mengatakan, kenaikan jumlah penumpang tersebut terjadi di semua bandara yang diamati, yakni Bandara Ngurah Rai, Denpasar sebesar 22,52 peren, Hasanuddin Makassar sebesar 15,58 persen, Juanda Surabaya sebesar 13,35 persen, Soekarno-Hatta Jakarta 11,18 persen dan Kualanamu Medan sebesar 8,48 persen.