Brand Fashion Milik Zaskia Mecca Berencana IPO di Tahun ini



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan fashion milik artis Zaskia Mecca, PT Kals Corpora Indonesia berencana melantai di Bursa Efek Indonesia melalui penawaran umum saham perdana atawa Initial Public Offering (IPO) di tahun 2023.

Rencana ini disebutkan langsung oleh Zaskia Mecca di acara Legendary Brand Festival 2023 yang berlangsung tanggal 25 hingga 26 Februari 2023.

“InshaAllah kalau jadi akhir tahun ini kami mau IPO. Jadi itu menunjukkan bahwa alhamdulillah kami bisa bertahan bukan cuma untuk nama besar,” kata Zaskia Mecca, Sabtu (25/2).


Lebih lanjut Zaskia mengaku proses untuk melantai di BEI membutuhkan waktu yang cukup panjang, mengingat banyaknya administrasi yang harus diurus dan diselesaikan dengan matang.

Baca Juga: Segera IPO, Arsy Buana Travelindo Pasang Harga di Rp 140-Rp 145 Per Saham

"Kita masih persiapkan, karena memang itu butuh proses yang banyak sekali untuk urusan administrasinya," katanya.

Pertumbuhan bisnis fashionnya diakui Zaskia memiliki kenaikan signifikan selama pandemi, untuk itu dirinya ingin terus mengembangkannya menjadi lebih besar.

Masa pandemi memaksa perusahaan untuk beralih kepada penjualan menggunakan channel online seperti marketplace.

"Jadi selama pandemi itu kami memiliki banyak tantangan, dan itu memaksa kami untuk bisa adaptif beralih ke penjualan di online dan marketplace, ini justru membuat penjualan kami selama pandemi justru meningkat dibandingkan tahun lainnya," katanya.

Zaskia juga mengaku berkat meningkat penjualannya tersebut, manajemen bahkan harus merekrut lebih banyak pegawai untuk membantu proses pekerjaan menjadi lebih cepat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari