KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelaku usaha gerai makanan dan minuman lokal saat ini mulai melirik potensi tempat peristirahatan. Hal ini setelah Presiden Joko Widodo mengingingkan rest area yang terletak di ruas-ruas tol diisi oleh brand-brand asli Indonesia. Tentu saja, para pelaku usaha melihat ini sebagai peluang untuk bisnisnya bisa merambah ke rest area. PT Pendekar Bodoh misalnya, pemilik gerai D’Cost tersebut melihat adanya peluang ekspansi ke wilayah tersebut. Apalagi sebelumnya perusahaan sudah melakukan ekspansi ke Bandara dengan gerai yang lebih compact, jadi bukan tidak mungkin menjajal area baru akan dilakukan oleh perusahaan guna mengejar pertumbuhan. David Vincent Marsudi, CEO Pendekar Bodoh menyatakan ketertarikannya menggarap rest area, apalagi menurutnya saat ini pertumbuhan gerai F&B masih akan bagus.
Brand lokal melirik peluang bisnis di area peristirahatan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pelaku usaha gerai makanan dan minuman lokal saat ini mulai melirik potensi tempat peristirahatan. Hal ini setelah Presiden Joko Widodo mengingingkan rest area yang terletak di ruas-ruas tol diisi oleh brand-brand asli Indonesia. Tentu saja, para pelaku usaha melihat ini sebagai peluang untuk bisnisnya bisa merambah ke rest area. PT Pendekar Bodoh misalnya, pemilik gerai D’Cost tersebut melihat adanya peluang ekspansi ke wilayah tersebut. Apalagi sebelumnya perusahaan sudah melakukan ekspansi ke Bandara dengan gerai yang lebih compact, jadi bukan tidak mungkin menjajal area baru akan dilakukan oleh perusahaan guna mengejar pertumbuhan. David Vincent Marsudi, CEO Pendekar Bodoh menyatakan ketertarikannya menggarap rest area, apalagi menurutnya saat ini pertumbuhan gerai F&B masih akan bagus.