KONTAN.CO.ID - PT Brantas Abipraya (Persero) yang merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini tengah menggenjot pembangunan Taman Sains Teknologi Herbal dan Hortikultura (TSTH2) yang berlokasi di Pollung, Kabupaten Humbang Hasundutan, Sumatera Utara. Nantinya akan digunakan sebagai pusat riset dan inovasi pengembangan herbal dan hortikultura, yang digunakan untuk penelitian pengembangan bibit hortikultura yang berkualitas tinggi dan bertaraf internasional. Peletakan batu pertama dilakukan pada Desember 2021 lalu dan ditargetkan rampung pada awal 2023. “Selaku kontraktor, lewat pembangunan TSTH2 Brantas Abipraya menunjukkan kontribusinya dalam mendukung Pemerintah untuk menghadapi tatangan krisis pangan sekaligus pemulihan ekonomi nasional dengan menyediakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat,” ujar Miftakhul Anas selaku Sekretaris Perusahaan Brantas Abipraya.
Brantas Abipraya Genjot Pembangunan Taman Sains Teknologi Herbal dan Hortikultura
KONTAN.CO.ID - PT Brantas Abipraya (Persero) yang merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini tengah menggenjot pembangunan Taman Sains Teknologi Herbal dan Hortikultura (TSTH2) yang berlokasi di Pollung, Kabupaten Humbang Hasundutan, Sumatera Utara. Nantinya akan digunakan sebagai pusat riset dan inovasi pengembangan herbal dan hortikultura, yang digunakan untuk penelitian pengembangan bibit hortikultura yang berkualitas tinggi dan bertaraf internasional. Peletakan batu pertama dilakukan pada Desember 2021 lalu dan ditargetkan rampung pada awal 2023. “Selaku kontraktor, lewat pembangunan TSTH2 Brantas Abipraya menunjukkan kontribusinya dalam mendukung Pemerintah untuk menghadapi tatangan krisis pangan sekaligus pemulihan ekonomi nasional dengan menyediakan lapangan pekerjaan bagi masyarakat,” ujar Miftakhul Anas selaku Sekretaris Perusahaan Brantas Abipraya.