KONTAN.CO.ID - SAO PAULO. Brasil mencatat 1.803 kematian baru akibat virus corona (Covid-19) pada hari Minggu (11/4). Di saat yang sama, hasil penelitian anyar menemukan bahwa vaksin asal China yang dikembangkan secara lokal di Brasil memiliki 50,7% efektif melawan varian baru yang mulai menyebar di dalam negeri yang dikenal sebagai P1. Kementerian Kesehatan Brasil mengumumkan, dengan tambahan angka kematian baru maka Brasil telah mencatatkan lebih dari 353.000 kematian akibat Covid-19. Ini adalah jumlah terbesar di kawasan Amerika Latin dan kedua tertinggi di dunia, setelah Amerika Serikat (AS). Di saat yang sama, Brasil juga mengumumkan ada 37.000 kasus Covid-19 baru. Wabah baru-baru ini mencapai fase paling parah karena kurangnya pembatasan dari pemerintah federal, peluncuran vaksin yang tidak merata, dan munculnya varian P1 yang lebih menular.
Brasil: Vaksin Sinovac miliki 50,7% efektif terhadap virus corona varian P1
KONTAN.CO.ID - SAO PAULO. Brasil mencatat 1.803 kematian baru akibat virus corona (Covid-19) pada hari Minggu (11/4). Di saat yang sama, hasil penelitian anyar menemukan bahwa vaksin asal China yang dikembangkan secara lokal di Brasil memiliki 50,7% efektif melawan varian baru yang mulai menyebar di dalam negeri yang dikenal sebagai P1. Kementerian Kesehatan Brasil mengumumkan, dengan tambahan angka kematian baru maka Brasil telah mencatatkan lebih dari 353.000 kematian akibat Covid-19. Ini adalah jumlah terbesar di kawasan Amerika Latin dan kedua tertinggi di dunia, setelah Amerika Serikat (AS). Di saat yang sama, Brasil juga mengumumkan ada 37.000 kasus Covid-19 baru. Wabah baru-baru ini mencapai fase paling parah karena kurangnya pembatasan dari pemerintah federal, peluncuran vaksin yang tidak merata, dan munculnya varian P1 yang lebih menular.