BRI bakal bangun outlet digital di 3 bandara



TANGERANG. PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) makin gencar merambah digital banking pasca peluncuran satelit bank pertama BRISat. Direktur Utama BRI, Asmawi Syam mengungkapkan, setelah membuka outlet digital pertama di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, BRI akan membuka outlet BRI digital di tiga bandara lagi.

Ketiga bandara itu adalah Bandara Kualanamu Medan, Bandara Ngurah Rai Bali dan Bandara Juanda Surabaya. "Targetnya, pembukaan outlet di tiga bandara tersebut akan selesai di tahun ini," ujar Asmawi, Kamis (6/10).

Direktur Konsumer BRI, Sis Apik menambahkan, nantinya outlet BRI digital di ketiga bandara tersebut akan memiliki fasilitas digital seperti Transparent Glass Interactive (Oled), Hybrid Machine, Smart Table, Cash Recycle Machine, Video Banking, e-UMKM Interactive, e-Board, Media Wall Interactive dan Online Banking. "Fasilitas sama, hanya bedanya di jumlah mesin tergantung jumlah pengunjung," kata Sis.


BRI menggelontorkan sedikitnya Rp 4 miliar- Rp 5 miliar untuk membangun satu outlet di luar sewa tempat. "Untuk total kami perkirakan nilai investasinya Rp 12 miliar- Rp 15 miliar untuk di tiga bandara," imbuh Sis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Rizki Caturini