KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) mengaku telah mengganti dana sebanyak 33 nasabah yang melaporkan kehilangan uang di kantor cabang Kediri, Jawa Timur. Total ganti rugi BRI untuk insiden kejahatan skimming di Kediri adalah sebesar Rp 145 juta. Indra Utoyo, Direktur Perbankan Digital dan Teknologi Informasi BRI bilang bilang penggantian dana ini untuk dana nasabah hilang di Kediri. "Ini di Kediri saja," kata Indra dalam konferensi pers, Kamis malam (15/3). Handayani, Direktur Konsumer BRI bilang sebelum dana diganti, nasabah harus mengisi form pernyataan. Setelah diisi bank akan memproses dan investigasi apakah hilangnya uang ini sesuai dengan yang diduga.
BRI ganti rugi dana 33 nasabah sebanyak Rp 145 juta
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) mengaku telah mengganti dana sebanyak 33 nasabah yang melaporkan kehilangan uang di kantor cabang Kediri, Jawa Timur. Total ganti rugi BRI untuk insiden kejahatan skimming di Kediri adalah sebesar Rp 145 juta. Indra Utoyo, Direktur Perbankan Digital dan Teknologi Informasi BRI bilang bilang penggantian dana ini untuk dana nasabah hilang di Kediri. "Ini di Kediri saja," kata Indra dalam konferensi pers, Kamis malam (15/3). Handayani, Direktur Konsumer BRI bilang sebelum dana diganti, nasabah harus mengisi form pernyataan. Setelah diisi bank akan memproses dan investigasi apakah hilangnya uang ini sesuai dengan yang diduga.