JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kini semakin membuka akses perbankan untuk melakukan ekspansi ke luar negeri. Yang terbaru, OJK telah melakukan penandatanganan kerja sama dengan Bank Negara Malaysia. Direktur Keuangan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk Haru Koesmahagyo mengatakan, dengan adanya kerja sama OJK dengan BNM, dapat membuka akses perbankan untuk melakukan ekspansi di negeri Jiran tersebut. Perizinan untuk melakukan ekspansi, menurut Haru, juga akan dipermudah. BRI melihat potensi Malaysia sangat besar untuk bisnis perbankan, termasuk dalam segmen bisnis remitensinya. Alasannya, di Malaysia ada 2 juta penduduk Indonesia yang bekerja atau tinggal di negeri jiran. Penduduk Indonesia yang bermukim di Malaysia, jelas butuh transaksi pengiriman uang ke tanah air.
BRI kaji buka kantor cabang di Malaysia
JAKARTA. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) kini semakin membuka akses perbankan untuk melakukan ekspansi ke luar negeri. Yang terbaru, OJK telah melakukan penandatanganan kerja sama dengan Bank Negara Malaysia. Direktur Keuangan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk Haru Koesmahagyo mengatakan, dengan adanya kerja sama OJK dengan BNM, dapat membuka akses perbankan untuk melakukan ekspansi di negeri Jiran tersebut. Perizinan untuk melakukan ekspansi, menurut Haru, juga akan dipermudah. BRI melihat potensi Malaysia sangat besar untuk bisnis perbankan, termasuk dalam segmen bisnis remitensinya. Alasannya, di Malaysia ada 2 juta penduduk Indonesia yang bekerja atau tinggal di negeri jiran. Penduduk Indonesia yang bermukim di Malaysia, jelas butuh transaksi pengiriman uang ke tanah air.