KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) menyuntik modal ke anak usahanya, PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance). Bank dengan kode saham BBRI ini menyuntik modal ke BRI Finance sebesar Rp 195 miliar. "Peningkatan penyertaan modal Rp 195 miliar menyebabkan porsi kepemilikan BRI di BRI Finance setelah tambahan modal menjadi sebesar 99,88%," ungkap Aestika Oryza Gunarto, Sekretaris Perusahaan BRI dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, Rabu (11/11). Porsi kepemilikan ini naik tipis dari sebelumnya 99,78%. Sedangkan sisa saham BRI Finance dimiliki oleh Yayasan Kesejahteraan Pegawai (YKP) BRI.
BRI menyuntik modal BRI Finance sebesar Rp 195 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) menyuntik modal ke anak usahanya, PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance). Bank dengan kode saham BBRI ini menyuntik modal ke BRI Finance sebesar Rp 195 miliar. "Peningkatan penyertaan modal Rp 195 miliar menyebabkan porsi kepemilikan BRI di BRI Finance setelah tambahan modal menjadi sebesar 99,88%," ungkap Aestika Oryza Gunarto, Sekretaris Perusahaan BRI dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, Rabu (11/11). Porsi kepemilikan ini naik tipis dari sebelumnya 99,78%. Sedangkan sisa saham BRI Finance dimiliki oleh Yayasan Kesejahteraan Pegawai (YKP) BRI.