BRI rela Bank Mandiri beli BTN



JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) merelakan andai benar PT Bank Mandiri Tbk ingin membeli PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN). Achmad Baequni, Direktur Keuangan BRI, mengatakan, jika kementrian BUMN menyetujui BTN dimiliki oleh Mandiri, keputusan itu juga termasuk mendukung pertumbuhan perusahaan BUMN.

"Mendatang, kami akan mengajukan kembali rencana akuisisi bank yang sejalan atau searah dengan inti bisnis dan keinginan kami," kata Baequni, kepada KONTAN, Selasa (15/4). BRI fokus pada pembiayaan sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Sebelumnya, pada Februari 2014 berhembus kabar lagi soal BRI ingin memiliki BTN. Sebelumnya, sekitar tahun 2008, BRI gagal meminang BTN, karena bank yang fokus pada kredit pemilikan rumah (KPR) ini lebih memilih menawarkan saham ke publik alias go public.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia