KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) melakukan akselerasi penyaluran kredit atas penempatan dana yang diterima dari pemerintah. Hingga pertengahan Juli 2020, BRI berhasil menyalurkan kredit senilai Rp 7,7 triliun atau setara 77% dari alokasi yang diterima sebesar Rp 10 triliun. Pemerintah melalui Menteri Keuangan Sri Mulyani menempatkan dana sebesar Rp30 triliun pada Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) pada 24 Juni 2020 dalam rangka mendorong percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) terutama untuk sektor riil. BRI dan Bank Mandiri mendapatkan penempatan masing-masing Rp 10 triliun. Sedangkan BNI dan BTN masing-masing mendapat Rp 5 triliun.
BRI salurkan 77% penempatan dana pemerintah dalam 3 minggu
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) melakukan akselerasi penyaluran kredit atas penempatan dana yang diterima dari pemerintah. Hingga pertengahan Juli 2020, BRI berhasil menyalurkan kredit senilai Rp 7,7 triliun atau setara 77% dari alokasi yang diterima sebesar Rp 10 triliun. Pemerintah melalui Menteri Keuangan Sri Mulyani menempatkan dana sebesar Rp30 triliun pada Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) pada 24 Juni 2020 dalam rangka mendorong percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) terutama untuk sektor riil. BRI dan Bank Mandiri mendapatkan penempatan masing-masing Rp 10 triliun. Sedangkan BNI dan BTN masing-masing mendapat Rp 5 triliun.