JAKARTA. Hingga akhir Oktober lalu, Bank Rakyat Indonesia (BRI) menyalurkan kredit usaha rakyat (KUR) sebesar Rp 82,2 triliun. Sementara hingga saat ini, jumlah debitur KUR BRI mencapai 8,9 juta nasabah. Sekretaris Perusahaan BRI, Muhamad Ali, mengatakan bahwa penyaluran KUR tumbuh tinggi, lantaran mendapat dukungan dari 18.000 tenaga profesional. Selain itu, KUR di BRI ini didukung jaringan mikro BRI yang hingga akhir Oktober mencapai 7.646 unit. Meski ekspansif menyalurkan KUR, BRI tetap memperhatikan peningkatan kualitas debitur. Sehingga, debitur KUR yang merupakan pelaku usaha mikro, bisa naik kelas menjadi menjadi debitur kredit komersial. Hingga Oktober 2013, jumlah debitur KUR BRI yang bermigrasi ke kredit komersial BRI mencapai lebih dari 823.000 nasabah, dengan kredit mencapai lebih dari Rp 12,8 triliun.
BRI salurkan Rp 82,2 triliun kredit usaha rakyat
JAKARTA. Hingga akhir Oktober lalu, Bank Rakyat Indonesia (BRI) menyalurkan kredit usaha rakyat (KUR) sebesar Rp 82,2 triliun. Sementara hingga saat ini, jumlah debitur KUR BRI mencapai 8,9 juta nasabah. Sekretaris Perusahaan BRI, Muhamad Ali, mengatakan bahwa penyaluran KUR tumbuh tinggi, lantaran mendapat dukungan dari 18.000 tenaga profesional. Selain itu, KUR di BRI ini didukung jaringan mikro BRI yang hingga akhir Oktober mencapai 7.646 unit. Meski ekspansif menyalurkan KUR, BRI tetap memperhatikan peningkatan kualitas debitur. Sehingga, debitur KUR yang merupakan pelaku usaha mikro, bisa naik kelas menjadi menjadi debitur kredit komersial. Hingga Oktober 2013, jumlah debitur KUR BRI yang bermigrasi ke kredit komersial BRI mencapai lebih dari 823.000 nasabah, dengan kredit mencapai lebih dari Rp 12,8 triliun.