KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Melihat potensi permintaan kepemilikan properti bakal tinggi, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) optimistis penyaluran Kredit Pemilikan Rumah (KPR) Sejahtera Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) tetap diminati. Minat ini termasuk berasal dari generasi muda yang ingin memiliki rumah. Melihat kondisi itu, Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani mengungkapkan bahwa BRI bakal menyalurkan KPR FLPP di tahun 2024 sebanyak 20.000 unit. Ini sejalan dengan tren permintaan dari Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) yang terus meningkat terhadap rumah subsidi lewat aplikasi Sistem Informasi KPR Subsidi Perumahan (SIKASEP) milik Kementerian PUPR. “Melihat dari potensi aplikasi SIKASEP terkait permintaan dari MBR atas rumah Subsidi FLPP, masih terdapat sebanyak lebih dari 18 ribu unit yang dapat dilakukan proses kredit,” ujar Handayani dalam siaran pers, Sabtu (10/2).
BRI Targetkan Penyaluran KPR FLPP di 2024 Mencapai 20.000 Unit
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Melihat potensi permintaan kepemilikan properti bakal tinggi, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) optimistis penyaluran Kredit Pemilikan Rumah (KPR) Sejahtera Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) tetap diminati. Minat ini termasuk berasal dari generasi muda yang ingin memiliki rumah. Melihat kondisi itu, Direktur Bisnis Konsumer BRI Handayani mengungkapkan bahwa BRI bakal menyalurkan KPR FLPP di tahun 2024 sebanyak 20.000 unit. Ini sejalan dengan tren permintaan dari Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) yang terus meningkat terhadap rumah subsidi lewat aplikasi Sistem Informasi KPR Subsidi Perumahan (SIKASEP) milik Kementerian PUPR. “Melihat dari potensi aplikasi SIKASEP terkait permintaan dari MBR atas rumah Subsidi FLPP, masih terdapat sebanyak lebih dari 18 ribu unit yang dapat dilakukan proses kredit,” ujar Handayani dalam siaran pers, Sabtu (10/2).