JAKARTA. PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) membukukan marketing sales atau pra penjualan sebesar Rp 2,51 triliun sepanjang semester I-2017. Ini setara dengan 32% dari total target perusahaan tahun ini yakni Rp 7,22 triliun. "Pencapaian pra penjualan pengembang BSD City ini masih mengalami penurunan tipis yakni 1% dibandingkan periode yang sama tahun 2016 yakni sebesar Rp 2,53 triliun," ungkap Hermawan Wijaya, Direktur BSDE dalam data yang diterima KONTAN, Rabu (12/7). Marketing sales BSDE sepanjang paruh pertama tahun ini sebagian besar disumbang dari proyek perumahan dengan sumbangsih sebesar 42% atau Rp 1,04 triliun. Meskipun menyumbang porsi terbesar, penjualan sektor ini turun 22% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yakni Rp 1,34 triliun.
BSD kantongi marketing sales Rp 2,51 triliun
JAKARTA. PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) membukukan marketing sales atau pra penjualan sebesar Rp 2,51 triliun sepanjang semester I-2017. Ini setara dengan 32% dari total target perusahaan tahun ini yakni Rp 7,22 triliun. "Pencapaian pra penjualan pengembang BSD City ini masih mengalami penurunan tipis yakni 1% dibandingkan periode yang sama tahun 2016 yakni sebesar Rp 2,53 triliun," ungkap Hermawan Wijaya, Direktur BSDE dalam data yang diterima KONTAN, Rabu (12/7). Marketing sales BSDE sepanjang paruh pertama tahun ini sebagian besar disumbang dari proyek perumahan dengan sumbangsih sebesar 42% atau Rp 1,04 triliun. Meskipun menyumbang porsi terbesar, penjualan sektor ini turun 22% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yakni Rp 1,34 triliun.