JAKARTA. PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) terus menggenjot pengembangan proyek komersial. Tahun ini, perusahaan properti ini menargetkan pra penjualan atau marketing sales dari sektor ini sebesar Rp 2,85 triliun atau meningkat 71% dari pencapaian 2016 senilai Rp 1,67 triliun. Hermawan Wijaya, Direktur BSDE mengatakan, kenaikan target ini lantaran lot komersial BSD city diperkirakan akan diminati konsumen seiring pertumbuhan ekonomi yang makin tinggi. Dia menjelaskan, tingkat permintaan terhadap area komersial masih cukup tinggi hingga akhir tahun lalu. Bank Indonesia melaporkan indeks permintaan terhadap properti komersial pada kuartal III 2016 tumbuh 0,46%, atau lebih tinggi dibandingkan kuartal sebelumnya yang mencatatkan kenaikan 0,28%.
BSDE bidik marketing sales komersial Rp 2,85 T
JAKARTA. PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) terus menggenjot pengembangan proyek komersial. Tahun ini, perusahaan properti ini menargetkan pra penjualan atau marketing sales dari sektor ini sebesar Rp 2,85 triliun atau meningkat 71% dari pencapaian 2016 senilai Rp 1,67 triliun. Hermawan Wijaya, Direktur BSDE mengatakan, kenaikan target ini lantaran lot komersial BSD city diperkirakan akan diminati konsumen seiring pertumbuhan ekonomi yang makin tinggi. Dia menjelaskan, tingkat permintaan terhadap area komersial masih cukup tinggi hingga akhir tahun lalu. Bank Indonesia melaporkan indeks permintaan terhadap properti komersial pada kuartal III 2016 tumbuh 0,46%, atau lebih tinggi dibandingkan kuartal sebelumnya yang mencatatkan kenaikan 0,28%.