JAKARTA. Laba bersih PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) melonjak 37,5% pada tahun 2014 dibanding dengan tahun sebelumnya. Berdasarkan laporan keuangan BSDE yang diterbitkan, Selasa (17/3), perseroan berhasil mencatatkan laba bersih sebesar Rp 3,9 triliun, naik 37,5% dari Rp 2,9 triliun pada 2013. Namun kenaikan laba bersih perusahaan ini tidak didukung oleh lonjakan pendapatan, sebab pendapatan malah melorot 3,5%. Pendapatan BSDE turun menjadi Rp 5,57 triliun dibanding tahun sebelumnya sebesar Rp 5,74 triliun. Kenaikan laba bersih tersokong oleh ekuitas dan investasi dalam saham yang mengalami kenaikan tajam menjadi Rp 1,66 triliun dari Rp 47,1 miliar pada tahun sebelumnya. Sedangkan laba usaha BSDE turun dari Rp 2,9 triliun menjadi Rp 2,6 triliun pad atahun 2014.
BSDE catatkan kenaikan laba bersih Rp 3,9 triliun
JAKARTA. Laba bersih PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) melonjak 37,5% pada tahun 2014 dibanding dengan tahun sebelumnya. Berdasarkan laporan keuangan BSDE yang diterbitkan, Selasa (17/3), perseroan berhasil mencatatkan laba bersih sebesar Rp 3,9 triliun, naik 37,5% dari Rp 2,9 triliun pada 2013. Namun kenaikan laba bersih perusahaan ini tidak didukung oleh lonjakan pendapatan, sebab pendapatan malah melorot 3,5%. Pendapatan BSDE turun menjadi Rp 5,57 triliun dibanding tahun sebelumnya sebesar Rp 5,74 triliun. Kenaikan laba bersih tersokong oleh ekuitas dan investasi dalam saham yang mengalami kenaikan tajam menjadi Rp 1,66 triliun dari Rp 47,1 miliar pada tahun sebelumnya. Sedangkan laba usaha BSDE turun dari Rp 2,9 triliun menjadi Rp 2,6 triliun pad atahun 2014.