KONTAN.CO.ID - LAMPUNG Menteri BUMN Erick Thohir secara resmi membuka penggunaan Masjid Bank Syariah Indonesia (BSI) di kawasan Bakauheni Harbour City, Lampung. Masjid berkapasitas 2 ribu jamaah itu merupakan bentuk dukungan BSI dalam memperkuat kontribusi mendorong pertumbuhan ekonomi, khususnya sektor pariwisata di Lampung dan Pulau Sumatra secara luas. Menteri BUMN Erick Thohir dalam sambutannya mengatakan, Bakauheni Harbour City dan Masjid BSI ini akan menjadi destinasi wisata baru di Provinsi Sumatra. "Kalau kita ingin memulai sesuatu yang baik, diawali dengan membangun tempat ibadah. Alhamdulillah Masjid BSI Bakauheni hasil sinergi BUMN ini sudah bisa digunakan masyarakat saat Ramadan dan Lebaran mendatang. Semoga memberikan manfaat bagi masyarakat yang akan mudik ke kota-kota di Sumatra," ujar Erick.
BSI Bangun Pariwisata dan Ekonomi Masyarakat Lewat Masjid
KONTAN.CO.ID - LAMPUNG Menteri BUMN Erick Thohir secara resmi membuka penggunaan Masjid Bank Syariah Indonesia (BSI) di kawasan Bakauheni Harbour City, Lampung. Masjid berkapasitas 2 ribu jamaah itu merupakan bentuk dukungan BSI dalam memperkuat kontribusi mendorong pertumbuhan ekonomi, khususnya sektor pariwisata di Lampung dan Pulau Sumatra secara luas. Menteri BUMN Erick Thohir dalam sambutannya mengatakan, Bakauheni Harbour City dan Masjid BSI ini akan menjadi destinasi wisata baru di Provinsi Sumatra. "Kalau kita ingin memulai sesuatu yang baik, diawali dengan membangun tempat ibadah. Alhamdulillah Masjid BSI Bakauheni hasil sinergi BUMN ini sudah bisa digunakan masyarakat saat Ramadan dan Lebaran mendatang. Semoga memberikan manfaat bagi masyarakat yang akan mudik ke kota-kota di Sumatra," ujar Erick.