JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) kian gencar melaksanakan pertumbuhan anorganik dan organik di semester II-2016. Direktur Kepatuhan BTN Mansyur Nasution mengatakan, pihaknya sedang menyiapkan proses akuisisi perusahaan multifinance, manajemen investasi dan asuransi jiwa. “Rencana akuisisi ini telah masuk dalam rencana bisnis BTN di semester II-2016,” katanya, Kamis (4/8). Bank pelat merah ini melakukan akuisisi pada segmen perusahaan tersebut untuk mendukung bisnis perusahaan pada bidang pembiayaan perumahan komersial ataupun perumahan subsidi. Misalnya, BTN akan mengakuisisi perusahaan manajer investasi karena kebutuhan untuk pengelolaan dana tabungan perumahan rakyat (Tapera). Kemudian, BTN akan mengakuisisi perusahaan multifinance yang akan bergerak pada pembiayaan perumahan untuk pendapatan masyarakat tidak tetap.
BTN agresif akuisisi di semester II
JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) kian gencar melaksanakan pertumbuhan anorganik dan organik di semester II-2016. Direktur Kepatuhan BTN Mansyur Nasution mengatakan, pihaknya sedang menyiapkan proses akuisisi perusahaan multifinance, manajemen investasi dan asuransi jiwa. “Rencana akuisisi ini telah masuk dalam rencana bisnis BTN di semester II-2016,” katanya, Kamis (4/8). Bank pelat merah ini melakukan akuisisi pada segmen perusahaan tersebut untuk mendukung bisnis perusahaan pada bidang pembiayaan perumahan komersial ataupun perumahan subsidi. Misalnya, BTN akan mengakuisisi perusahaan manajer investasi karena kebutuhan untuk pengelolaan dana tabungan perumahan rakyat (Tapera). Kemudian, BTN akan mengakuisisi perusahaan multifinance yang akan bergerak pada pembiayaan perumahan untuk pendapatan masyarakat tidak tetap.