KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) siap memberikan kemudahan proses kredit bagi para pengembang yang mempunyai rekam jejak baik. Kemudahan tidak hanya dalam bentuk pemberian suku bunga khusus tetapi juga aturan-aturan terkait proses kredit akan direlaksasi. “Kemudahan yang diberikan Bank BTN ini diharapkan akan memotivasi para developer yang berkategori platinum dan gold ini untuk membangun banyak proyek perumahan dan KPR-nya dibiayai oleh Bank BTN,” ujar Wakil Direktur Utama Bank BTN Nixon LP Napitupulu dalam keterangan resminya, Jumat (1/4). Nixon mengatakan, para developer ini sangat berkontribusi dalam mendorong pertumbuhan industri pembiayaan perumahan baik yang KPR Subsidi maupun KPR Nonsubsidi. Untuk itu, perseroan memiliki kewajiban mempermudah para pengembang yang memiliki rekam jejak baik ini dalam proses kreditnya.
BTN Beri Bunga Khusus dan Relaksasi Proses Kredit Pengembang dengan Rekam Jejak Baik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BTN) siap memberikan kemudahan proses kredit bagi para pengembang yang mempunyai rekam jejak baik. Kemudahan tidak hanya dalam bentuk pemberian suku bunga khusus tetapi juga aturan-aturan terkait proses kredit akan direlaksasi. “Kemudahan yang diberikan Bank BTN ini diharapkan akan memotivasi para developer yang berkategori platinum dan gold ini untuk membangun banyak proyek perumahan dan KPR-nya dibiayai oleh Bank BTN,” ujar Wakil Direktur Utama Bank BTN Nixon LP Napitupulu dalam keterangan resminya, Jumat (1/4). Nixon mengatakan, para developer ini sangat berkontribusi dalam mendorong pertumbuhan industri pembiayaan perumahan baik yang KPR Subsidi maupun KPR Nonsubsidi. Untuk itu, perseroan memiliki kewajiban mempermudah para pengembang yang memiliki rekam jejak baik ini dalam proses kreditnya.