KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN, anggota indeks Kompas100) Maryono pasang target tinggi untuk tahun ini. Hingga akhir 2019, bank yang punya bisnis inti di sektor kredit perumahan ini berharap laba dapat tumbuh 18% (yoy). “Target kami sesuai Rencana Bisnis Bank (RBB) yang disampaikan, untuk laba targetnya tumbuh 18% (yoy),” kata Maryono kepada Kontan.co.id, Minggu (5/5). Selain menargetkan laba yang tinggi, tahun ini perseroan juga mulai gencar melakukan aksi korporasi. Teranyar, BTN telah menandatangani Perjanjian Pembelian Saham Bersyarat alias Conditional Shares Purchase Agreement (CSPA) untuk membeli saham PT Permodalan Nasional Madani Investment Management (PNMIM) dari PT Permodalan Nasional Madani (Persero) (PNM).
BTN bidik pertumbuhan laba sebesar 18% di tahun 2019
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Direktur Utama PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN, anggota indeks Kompas100) Maryono pasang target tinggi untuk tahun ini. Hingga akhir 2019, bank yang punya bisnis inti di sektor kredit perumahan ini berharap laba dapat tumbuh 18% (yoy). “Target kami sesuai Rencana Bisnis Bank (RBB) yang disampaikan, untuk laba targetnya tumbuh 18% (yoy),” kata Maryono kepada Kontan.co.id, Minggu (5/5). Selain menargetkan laba yang tinggi, tahun ini perseroan juga mulai gencar melakukan aksi korporasi. Teranyar, BTN telah menandatangani Perjanjian Pembelian Saham Bersyarat alias Conditional Shares Purchase Agreement (CSPA) untuk membeli saham PT Permodalan Nasional Madani Investment Management (PNMIM) dari PT Permodalan Nasional Madani (Persero) (PNM).