JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara (BTN) memperluas implementasi sistem electronic retribution atau e-retribusi di pasar-pasar Surakarta, Solo. Kali ini, BTN menerapkan e-retribusi di Pasar Klewer, setelah sebelumnya sukses dilaksanakan di Pasar Gede. Langkah ini menindaklanjuti Perjanjian Kerjasama (PKS) dengan Pemerintah Kota Surakarta pada 1 Oktober 2016 dalam penerapan sistem penarikan retribusi secara elektronik atau e-retribusi. Dengan mengganti sistem penarikan retribusi dari cara manual oleh petugas pasar ke para pedagang menjadi sistem elektronik melalui media kartu dapat membantu Pemkot Surakarta mengelola pendapatan daerahnya secara lebih efisien, dan akuntabel.
BTN perluas e-retribusi di pasar Solo
JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara (BTN) memperluas implementasi sistem electronic retribution atau e-retribusi di pasar-pasar Surakarta, Solo. Kali ini, BTN menerapkan e-retribusi di Pasar Klewer, setelah sebelumnya sukses dilaksanakan di Pasar Gede. Langkah ini menindaklanjuti Perjanjian Kerjasama (PKS) dengan Pemerintah Kota Surakarta pada 1 Oktober 2016 dalam penerapan sistem penarikan retribusi secara elektronik atau e-retribusi. Dengan mengganti sistem penarikan retribusi dari cara manual oleh petugas pasar ke para pedagang menjadi sistem elektronik melalui media kartu dapat membantu Pemkot Surakarta mengelola pendapatan daerahnya secara lebih efisien, dan akuntabel.