KONTAN.CO.ID - BENGKULU. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) memperluas ekspansi ke provinsi Bengkulu. Hal ini seiring pertumbuhan ekonomi yang mulai menggeliat di daerah tersebut. Terlebih lagi, permintaan KPR subsidi di Bengkulu juga tumbuh signifikan. "Bengkulu merupakan daerah terpencil dibandingkan dengan daerah-daerah lain di Sumatera. Namun Bank BTN melihat permintaan perumahan khususnya KPR subsidi tumbuh luar biasa," ujar Direktur Utama BTN Maryono usai menjadi inspektur upacara HUT RI ke-73 di Bengkulu, Jumat (17/8). Maryono menjelaskan, permintaan KPR subsidi mayoritas datang dari pegawai negeri sipil (PNS) dan pekerja informal. Untuk penyediaan KPR subsidi ini selain bekerja sama dengan pemerintah daerah, rencananya BTN juga akan menggandeng kepolisian.
BTN siap ekspansi ke Bengkulu
KONTAN.CO.ID - BENGKULU. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) memperluas ekspansi ke provinsi Bengkulu. Hal ini seiring pertumbuhan ekonomi yang mulai menggeliat di daerah tersebut. Terlebih lagi, permintaan KPR subsidi di Bengkulu juga tumbuh signifikan. "Bengkulu merupakan daerah terpencil dibandingkan dengan daerah-daerah lain di Sumatera. Namun Bank BTN melihat permintaan perumahan khususnya KPR subsidi tumbuh luar biasa," ujar Direktur Utama BTN Maryono usai menjadi inspektur upacara HUT RI ke-73 di Bengkulu, Jumat (17/8). Maryono menjelaskan, permintaan KPR subsidi mayoritas datang dari pegawai negeri sipil (PNS) dan pekerja informal. Untuk penyediaan KPR subsidi ini selain bekerja sama dengan pemerintah daerah, rencananya BTN juga akan menggandeng kepolisian.