BTN targetkan penyaluran KPR subsidi 220.000 unit



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN) menargetkan penyaluran kredit perumahan rakyat (KPR) subsidi tahun ini sebanyak 220.000 unit rumah. Adapun target ini naik dari tahun 2017 yang hanya 170.000 unit. Di tahun 2017, saja berdasarkan laporan kuartal IV-2017, realisasi KPR subsidi mencapai 248.000 unit rumah.

Mahelan Prabantarikso menjelaskan, KPR subsidi BTN diharapkan tumbuh di atas 30% year on year (yoy) pada akhir tahun ini. Skema diharapkan dapat dilakukan melalui subsidi selisih bunga (SSB) atau fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan (FLPP).

“Target realisasi BTN tahun ini diatas 220 rb unit rumah,” jelas Mahelan kepada Kontan.co.id, Selasa (24/4).


Untuk nominal realisasi KPR subsidi BTN per Maret 2018 sebesar Rp 79,14 triliun, atau naik sebesar 32,96% secara year on year (yoy). Sedangkan berdasarkan laporan keuangan BTN per Maret 2018, unit KPR subsidi yang sudah disalurkan sebesar 176.000 unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sofyan Hidayat