JAKARTA. Bank Tabungan Pensiunan Nasional (BTPN) resmi menguasai 70% saham Bank Sahabat Purba Danarta (Bank Sahabat). BTPN melanjutkan akuisisi itu dengan konversi dan spin off menjadi BTPN Syariah. Kelak, anak usaha syariah BTPN ini akan mencatatkan aset senilai total Rp 2,5 triliun. Presiden Direktur Bank Sahabat Gatot Adi Prasetyo, mengemukakan saat ini aset Bank Sahabat antara Rp 325 miliar hingga Rp 340 miliar. Sedangkan total nasabahnya mencapai 150.000 orang. Dari jumlah itu, hanya 60.000 nasabah Bank Sahabat yang bergerak di sektor mikro, sesuai layanan BTPN selama ini. "BTPN Syariah akan melanjutkan pelayanannya kepada nasabah Bank Sahabat," kata Gatot di Jakarta, Senin (20/1). Saat ini, BTPN sudah menjalankan unit usaha syariah (UUS) dengan nilai aset mencapai Rp 1,8 triliun. Sedangkan jumlah pembiayaannya senilai Rp 1,3 triliun.
BTPN Syariah fokus ke mass market
JAKARTA. Bank Tabungan Pensiunan Nasional (BTPN) resmi menguasai 70% saham Bank Sahabat Purba Danarta (Bank Sahabat). BTPN melanjutkan akuisisi itu dengan konversi dan spin off menjadi BTPN Syariah. Kelak, anak usaha syariah BTPN ini akan mencatatkan aset senilai total Rp 2,5 triliun. Presiden Direktur Bank Sahabat Gatot Adi Prasetyo, mengemukakan saat ini aset Bank Sahabat antara Rp 325 miliar hingga Rp 340 miliar. Sedangkan total nasabahnya mencapai 150.000 orang. Dari jumlah itu, hanya 60.000 nasabah Bank Sahabat yang bergerak di sektor mikro, sesuai layanan BTPN selama ini. "BTPN Syariah akan melanjutkan pelayanannya kepada nasabah Bank Sahabat," kata Gatot di Jakarta, Senin (20/1). Saat ini, BTPN sudah menjalankan unit usaha syariah (UUS) dengan nilai aset mencapai Rp 1,8 triliun. Sedangkan jumlah pembiayaannya senilai Rp 1,3 triliun.