KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank BTPN Syariah mencatatkan pembiayaan sebesar Rp 11,8 triliun di kuartal I tahun 2023, tumbuh 11,1% dibandingkan periode yang sama tahun lalu Rp 10,6 triliun. Direktur BTPN Syariah Fachmy Achmad menyampaikan, pertumbuhan pembiayaan ini disertai dengan kualitas pembiayaan yang tetap sehat, tercermin dari Non Performing Financing (NPF) di bawah ketentuan regulator. Berdasarkan data laporan keuangan, BTPN Syariah membukukan NPF gross 3,00% pada kuartal I 2023, membengkak jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya 2,41%. Sementara itu, NPF net perseroan tercatat 0,50%, naik dibandingkan periode yang sama tahun 2022 0,14%.
BTPN Syariah Salurkan Pembiayaan Rp 11,8 Triliun di Kuartal I-2023
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bank BTPN Syariah mencatatkan pembiayaan sebesar Rp 11,8 triliun di kuartal I tahun 2023, tumbuh 11,1% dibandingkan periode yang sama tahun lalu Rp 10,6 triliun. Direktur BTPN Syariah Fachmy Achmad menyampaikan, pertumbuhan pembiayaan ini disertai dengan kualitas pembiayaan yang tetap sehat, tercermin dari Non Performing Financing (NPF) di bawah ketentuan regulator. Berdasarkan data laporan keuangan, BTPN Syariah membukukan NPF gross 3,00% pada kuartal I 2023, membengkak jika dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya 2,41%. Sementara itu, NPF net perseroan tercatat 0,50%, naik dibandingkan periode yang sama tahun 2022 0,14%.