KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT BTPN Syariah dalam waktu dekat memastikan akan melakukan penawaran saham perdana alias initial public offering (IPO) pada kuartal ketiga 2018. Dalam IPO ini BTPN Syariah akan menawarkan 10% sahamnya ke publik. Arief Harris Tanjung, Direktur BTPN mengatakan, seiring dengan rencana IPO ini bank telah menunjuk Danareksa Sekuritas sebagai penjamin emisi. "Saat ini kami sedang menyiapkan prospektusnya," kata Arief dalam paparan kinerja, Rabu (14/2). Anika Faisal, Sekretaris Perusahaan BTPN bilang, penawaran saham ke publik ini untuk ekspansi dan peningkatan kinerja. Dengan IPO ini diharapkan tata kelola bank bisa lebih baik.
BTPN Syariah tawarkan 10% saham melalui IPO
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT BTPN Syariah dalam waktu dekat memastikan akan melakukan penawaran saham perdana alias initial public offering (IPO) pada kuartal ketiga 2018. Dalam IPO ini BTPN Syariah akan menawarkan 10% sahamnya ke publik. Arief Harris Tanjung, Direktur BTPN mengatakan, seiring dengan rencana IPO ini bank telah menunjuk Danareksa Sekuritas sebagai penjamin emisi. "Saat ini kami sedang menyiapkan prospektusnya," kata Arief dalam paparan kinerja, Rabu (14/2). Anika Faisal, Sekretaris Perusahaan BTPN bilang, penawaran saham ke publik ini untuk ekspansi dan peningkatan kinerja. Dengan IPO ini diharapkan tata kelola bank bisa lebih baik.