BTS rilis MV My Universe bersama Coldplay dan jadi penyanyi terbaik di September



KONTAN.CO.ID - Jakarta. BTS dan Coldplay akhirnya merilis video musik dari lagu kolaborasi baru berjudul My Universe. Video musik My Universe dirilis pada akhir bulan September di YouTube. 

Kolaborasi BTS dan Coldplay sudah membuat fans senang sejak diumumkannya kerjasama antara dua nama besar tersebut. BTS saat ini menjadi boy group K-Pop terpopuler di dunia. 

Di sisi lain, Coldplay merupakan band populer asal London yang karyanya selalu menarik perhatian publik. BTS dan Coldplay berkolaborasi untuk lagu baru berjudul My Universe


Baca Juga: 10 Drakor terpopuler, drama Korea romantis Hometown Cha-Cha-Cha kalahkan Yumi's Cells

BTS dan Coldplay telah merilis video lirik My Universe pada 24 September 2021. Kini, video musik My Universe dari BTS dan Coldplay akhirnya dirilis di YouTube. 

MV My Universe dari BTS dan Coldplay

MV My Universe di YouTube menampilkan BTS dan Coldplay dalam tema fiksi ilmiah dan fantasi. Lagu dengan lirik bahasa Inggris dan Korea Selatan ini diproduksi oleh Max Martin.

Di MV My Universe, BTS dan Coldplay menunjukkan imajinasi tentang dunia di masa depan dengan situasi yang sangat berbeda. Meski baru dirilis 4 jam, MV My Universe telah ditonton 6,2 juta kali. 

Baca Juga: Drakor Squid Game di Netflix akan berlanjut ke season 2? Begini tanggapan sutradara

Sementara itu menurut The Korean Business Research Institute, BTS saat ini menjadi penyanyi dengan brand reputasi terbaik di September. BTS mengalahkan BLACKPINK hingga NCT, dan IU. 

Grup K-Pop tersebut meraih indeks brand reputasi sebanyak 13,793,731. Angka ini meningkat 17.35 persen dari bulan sebelumnya. BTS juga mengalahkan brand reputasi aespa hingga Red Velvet.

Selanjutnya: 8 Drakor terbaru yang akan tayang bulan Oktober 2021, ada drama Korea romantis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News