Buah dan Sayur yang Baik Dikonsumsi oleh Penderita Asam Lambung



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Buah dan sayur kaya serat dan baik dikonsumsi secara rutin. Ini buah dan sayur yang efektif mengatasi asam lambung tinggi. 

Penyakit asam lambung tinggi umum diderita masyarakat tanah air. Asam lambung tinggi muncul karena pola makan yang buruk.  

Baca Juga: Cara Konsumsi Jeruk Nipis agar Efektif Mengobati Batuk


Contohnya seperti, makanan camilan menjelang tidur malam atau rebahan setelah makan.  Selain itu, stres, merokok, dan konsumsi alkohol juga bisa memicu asam lambung naik. 

Penyakit asam lambung tinggi ditandai dengan sejumlah gejala seperti:  

  • Mual  
  • Muntah  
  • Mulut terasa asam  
  • Dada terasa terbakar 
  • Nyeri di ulu hati  
Para ahli kesehatan menyarankan penderita asam lambung tinggi untuk menjalankan diet yang disesuaikan. Sebab, makanan bisa mempengaruhi kadar asam lambung dalam tubuh.  

Sayur dan buah penurun asam lambung tinggi  

Sayur dan buah baik dikonsumsi oleh penderita asam lambung karena mengandung serat, vitamin, dan mineral.  

Namun, tidak semua sayur dan buah aman dan baik untuk kesehatan penderita asam lambung.  

Berikut buah dan sayur yang efektif menurunkan asam lambung:  

1. Buah pir   

Mengutip dari Grid.id, kandungan pektin dan serat dalam buah pir berperan untuk mencegah asam lambung naik.   

2. Apel merah   

Apel merah mengandung kalsium, magnesium, dan kalium yang berperan untuk meredakan gejala asam lambung.   

3. Melon   

Mengutip dari Kompas.com, kandungan magnesium dalam melon bermanfaat untuk menurunkan kadar asam lambung tinggi.   

4. Pisang   

Selain efektif menurunkan asam lambung tinggi, pisang juga berperan melapisi kerongkongan yang teriritasi akibat naiknya kadar asam lambung.   

5. Lemon   

Lemon baik dikonsumsi oleh penderita asam lambung tinggi.  Kandungan senyawa aktif dalam lemon mampu menurunkan asam lambung tinggi.  

6. Brokoli     

Brokoli baik dikonsumsi oleh penderita asam lambung. Sebab, brokoli mengandung potasium,kalsium, dan sulfur.   

Asal tahu saja, kandungan sulfur dalam brokoli bermanfaat sebagai antioksidan dan melindungi lapisan dalam kulit perut.   

7. Wortel   

Wortel aman dikonsumsi oleh penderita asam lambung.  Melansir dari Tribunnews.com, kandungan vitamin dan mineral dalam wortel tidak memicu naiknya kadar asam lambung.   

8. Kentang   

Sekedar info, makan kentang setiap pagi bermanfaat menetralisir asam dalam perut.  

9. Mentimun  

Mentimun isa menurunkan kadar asam lambung.  Melansir dari buku berjudul Atlas Tumbuhan Obat Indonesia Jilid 5 karya Setiawan Dalimartha, mentimun mengandung banyak vitamin dan mineral.   

Buah mentimun mengandung vitamin B dan C. selain itu mentimun bagian buahnya juga mengandung saponin, isoquercitrin, cucurbaticin, karoten, asam amino, kalisum, fosfor, dan enzim pencernaan.   

Kandungan tersebutlah yang membuat mentimun ampuh menurunkan asam lambung tinggi. 

Baca Juga: Gula Bisa Memicu Asam Lambung Tinggi?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tri Sulistiowati