JAKARTA. Persaingan pembiayaan sektor alat berat menjadi celah bagi Buana Finance untuk melirik segmen lain yaitu suku cadang alat berat. Perusahaan menilai, segmen ini belum banyak pemainnya sehingga margin usaha bisa cukup tinggi, mencapai 30%. Herman Lesmana, Direktur Pemasaran Buana Finance mengakui, persaingan pembiayaan alat berat yang ketat mendorong manajemen melakukan inovasi, meski di sektor yang sama. "Kami tidak mungkin memberikan bunga murah sebagai penarik pasar. Jalannya adalah dengan memperbesar ceruk kami di sektor alat berat dengan pembiayaan suku cadang," kata dia. Dia memprediksi, pembiayaan suku cadang akan dimulai dari permintaan Rp 1 juta - Rp 100 juta. Meski nilai pembiayaannya terbilang murah, Herman yakin, volume pembiayaan suku cadang bisa tinggi.
Buana Finance garap pembiayaan suku cadang
JAKARTA. Persaingan pembiayaan sektor alat berat menjadi celah bagi Buana Finance untuk melirik segmen lain yaitu suku cadang alat berat. Perusahaan menilai, segmen ini belum banyak pemainnya sehingga margin usaha bisa cukup tinggi, mencapai 30%. Herman Lesmana, Direktur Pemasaran Buana Finance mengakui, persaingan pembiayaan alat berat yang ketat mendorong manajemen melakukan inovasi, meski di sektor yang sama. "Kami tidak mungkin memberikan bunga murah sebagai penarik pasar. Jalannya adalah dengan memperbesar ceruk kami di sektor alat berat dengan pembiayaan suku cadang," kata dia. Dia memprediksi, pembiayaan suku cadang akan dimulai dari permintaan Rp 1 juta - Rp 100 juta. Meski nilai pembiayaannya terbilang murah, Herman yakin, volume pembiayaan suku cadang bisa tinggi.