JAKARTA. Buana Finance melakukan diversifikasi produk demi menyiasati ketatnya persaingan. Selain membiayai pengadaan alat berat, perseroan juga mendanai pembelian suku cadangnya. Apalagi, margin dari segmen ini bisa mencapai 30% dan ceruk pasarnya masih terbuka lebar. Herman Lesmana, Direktur Pemasaran Buana Finance, mengatakan, ketatnya persaingan di pembiayaan alat berat mengharuskan manajemen berinovasi. "Kami tidak mungkin memberikan bunga murah sebagai pemanis. Jalan keluarnya memperbesar ceruk dengan membiayai suku cadang," ujanya menjelaskan. Pembiayaan suku cadang mulai dari Rp 1 juta sampai Rp 100 juta. Nilai pembiayaan ini memang terbilang kecil, namun perseroan bisa menggenjot volume agar keuntungan tetap terjaga.
Buana Finance melirik pembiayaan suku cadang
JAKARTA. Buana Finance melakukan diversifikasi produk demi menyiasati ketatnya persaingan. Selain membiayai pengadaan alat berat, perseroan juga mendanai pembelian suku cadangnya. Apalagi, margin dari segmen ini bisa mencapai 30% dan ceruk pasarnya masih terbuka lebar. Herman Lesmana, Direktur Pemasaran Buana Finance, mengatakan, ketatnya persaingan di pembiayaan alat berat mengharuskan manajemen berinovasi. "Kami tidak mungkin memberikan bunga murah sebagai pemanis. Jalan keluarnya memperbesar ceruk dengan membiayai suku cadang," ujanya menjelaskan. Pembiayaan suku cadang mulai dari Rp 1 juta sampai Rp 100 juta. Nilai pembiayaan ini memang terbilang kecil, namun perseroan bisa menggenjot volume agar keuntungan tetap terjaga.