KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL) menganggarkan belanja modal Rp 1 triliun hingga Rp 1,5 triliun pada tahun 2019 ini. Direktur Utama BULL Wong Kevin mengatakan, pihaknya akan menggunakan dana belanja modal untuk menambah armada baru. Sebagai informasi, jelang semester I ini berakhir, BULL telah membeli empat buah armada tambahan kapal secondhand. Keempat tambahan armada itu merupakan tanker minyak sesuai dengan prioritas pengangkutan yang dilakukan oleh BULL. Keempat kapal itu adalah Explorindo I dengan DWT 35.751 ton, Petrosamudra dengan kapasitas DWT 37.329 ton, Petrogaruda dengan kapasitas DWT 112.045 ton, dan Bull Damai I dengan kapasitas DWT 111.928 ton.
Buana Lintas Lautan (BULL) tambah delapan kapal baru tahun ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL) menganggarkan belanja modal Rp 1 triliun hingga Rp 1,5 triliun pada tahun 2019 ini. Direktur Utama BULL Wong Kevin mengatakan, pihaknya akan menggunakan dana belanja modal untuk menambah armada baru. Sebagai informasi, jelang semester I ini berakhir, BULL telah membeli empat buah armada tambahan kapal secondhand. Keempat tambahan armada itu merupakan tanker minyak sesuai dengan prioritas pengangkutan yang dilakukan oleh BULL. Keempat kapal itu adalah Explorindo I dengan DWT 35.751 ton, Petrosamudra dengan kapasitas DWT 37.329 ton, Petrogaruda dengan kapasitas DWT 112.045 ton, dan Bull Damai I dengan kapasitas DWT 111.928 ton.