Buka gerai baru ketiga, Ace Hardware (ACES) gelontorkan Rp 40 miliar



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) terus giatkan ekspansi pembukaan gerai baru. Gencarnya ekspansi Ace Hardware guna mendorong pertumbuhan pendapatan di tahun ini mencapai 8%.

Sekretaris Perusahaan Ace Hardware Helen Tanzil mengatakan, terbaru pihaknya akan membuka gerai ke-200 di Living Plaza Perintis Kemerdekaan, Makassar, Sulawesi Selatan. "Investasi yang kami keluarkan sekitar Rp 40 miliar," kata dia kepada Kontan.co.id, Rabu (11/3).

Adapun gerai barunya tersebut berdiri dengan luasan 4.150 m2. Dengan penambahan gerai tersebut, emiten dengan kode saham ACES di Bursa Efek Indonesia (BEI) akan mengelola 200 gerai.


Pembukaan gerainya tersebut menjadi yang ketiga di tahun ini. Sebelumnya, perseroan membuka gerai barunya di Gorontalo dengan luasan sekitar 3.000 m2.

Baca Juga: Ace Hardware Indonesia (ACES) bersiap buka gerai ke-200

Adapun sepanjang tahun ini pihaknya berencana membuka 15 gerai baru. Guna mendukung rencana ekspansi perseroan pihaknya menggelontorkan dana belanja modal sebesar Rp 250 miliar.

Helen melanjutkan, gencarnya ekspansi yang dilakukan pihaknya guna mendorong pertumbuhan perseroan. "Kami menargetkan pertumbuhan pendapatan dan laba bersih 8%," tuturnya.

Asal tahu saja, sepanjang tahun lalu ACES berhasil menambah 23 gerai baru. Sedangkan dari sisi kinerja keuangan, pada kuartal III/2019 pendapatan ACES tumbuh 15,69% menjadi Rp 5,97 triliun dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 5,16 triliun.

Sementara laba bersih ACES tercatat sebesar Rp 727,16 miliar. Capaian tersebut tumbuh 4,27% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar Rp 697,37 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari